Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Gelar Sosialisasi Batas Desa, Ratna Juwita: BIG Harus Lebih Konsen Pada Mitigasi Bencana

Gelar Sosialisasi Batas Desa, Ratna Juwita: BIG Harus Lebih Konsen Pada Mitigasi Bencana



IKLAN MEDIA AWASI KAMPANYE PILKADA 2024

Berita Baru, Tuban – Puluhan aktivis perempuan nahdliyin dari berbagai profesi di Kabupaten Tuban mengikuti sosialisasi pemetaan batas desa/kelurahan yang digelar oleh Badan Indonesia Geospasial (BIG) bersama Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) di Grand Javanilla Tuban, Rabu (27/7/22).

Anggota DPR RI Dapil IX Tuban-Bojonegoro, Ratna Juwita Sari menyampaikan, kegiatan pemetaan desa/kelurahan ini sebagai bentuk kerja sama antara BIG dan DPR RI. Untuk merumuskan rencana kegiatan di tahun 2023 dirinya juga sudah memberikan masukan kepada BIG untuk lebih konsen kemasalah mitigasi bencana.

“Hal tersebut menjadi perhatian khusus karena kami tidak ingin seperti yang kemarin tahun 2021 terjadi erupsi gununh merapi yang terjadi sehingga menimbulkan banyak korban jiwa dan harta,” ungkap anggota Komisi VII DPR RI itu.

Gelar Sosialisasi Batas Desa, Ratna Juwita: BIG Harus Lebih Konsen Pada Mitigasi Bencana

Lebih lanjut, Anggota Komisi VII DPR RI Fraksi PKB itu menegaskan, untuk mitigasi bencana ini harus lebih ditingkatkan lagi. Mengingat di Kabupaten Tuban sendiri, khusunya di area pantura sering terjadi banjir rob.

“Kita berharap agar pemerintah Kabupaten Tuban bisa memberikan sinergi yang khusus kepada BIG supaya bencana alam semacam itu bisa termitigasi lebih baik,” tegas Ratna Juwita kepada Beritabaru.co, Tuban.

Menurutnya, sejauh ini peta yang tersebar selama tahun 2020-2021 sudah mendapatkan bantuan daru BIG di 20 peta kecamatan, 1 banding 5000 dan sekitar 50 peta desa. Semuanya sudah diserahkan langsung ke pemerintah desa dan Ia berharap agar BIG bisa menyelesaikan kekurangannya itu.

“Untuk sosialisasi hari ini kami menyasar ke aktivis perempuan nahdliyin dari berbagai profesi tapi mayoritas dari tenaga pendidikan karena kami berharap mereka bisa mensosialisasikan tentang pentingnya BIG ini kepada anak didiknya,” pungkasnya.