Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Razia Malam Valentine, Petugas Amankan 6 Pasangan Bukan Suami Istri

Razia Malam Valentine, Petugas Amankan 6 Pasangan Bukan Suami Istri



IKLAN MEDIA AWASI KAMPANYE PILKADA 2024

Berita Baru, Tuban – Bertepatan malam Valentine Day atau hari kasih sayang, petugas gabungan dari Polres Tuban, Kodim 0811/Tuban, dan Satpol PP, menggelar Patroli Motor Penegakan Protokol Kesehatan di Masyarakat (Pamor Keris) dan cipta kondisi di Kabupaten Tuban,

Kegiatan razia kali ini, petugas gabungan menyisir sejumlah hotel dan tempat keramaian di Kabupaten Tuban. Pertama ditempat keramaian seperti Taman Seleko kemudian hotel Purnama, GOR Rangga Jaya Anoraga, Hotel Purnama, Tectona, dan dilanjut hotel Ratna.

Dari 3 hotel yang di sisir, petugas gabungan berhasil mengamankan enam pasangan yang bukan suami istri sedang memadu kasih dikamar di malam valentine. Kemudian petugas mengamankan identitas pasangan untuk dimintai keterangan.

“Dari kegiatan tadi kita sudah melaksanakan teguran lisan bagi pengunjung yang tidak menggunakan masker dan kita beri masker. Kemudian untuk pengunjung hotel kita sudah amankan 13 orang yang bukan suami istri berada di dalam kamar,” ucap Kasat Samapta Polres Tuban, AKP Chakim Amrullah.

Chakim menambahkan, dari 3 orang yang diamankan itu terdiri dari 6 pasangan. 1 pasangan diamankan dari Hotel Bintang, 3 pasangan diamankan dari Hotel Purnama dan 2 pasangan diamankan dari Hotel Ratna. 4 pasangan terjaring razia dibawa ke Mapolres Tuban untuk menjalani sidang tipiring sedangkan yang 2 pasangan ditangani oleh Satpol PP Tuban.

Selanjutnya, Ia menghimbau kepada semua pemilik hotel atau cafe untuk memberlakukan atau menerapkan Aplikasi Pedulilindungi. Hal itu bertujuan untuk mengetahui kondisi para pengunjung apakah sudah menerima vaksin atau belum.

“Saya imbau, pemilik hotel ini memberlakukan aplikasi Pedulilindungi. Sebab, ini penting sekali untuk mendeteksi pengunjung apakah sudah menerima vaksin atau belum,” pungkas Chakim.