Bupati Pamekasan Bawa Oleh-oleh Batik untuk Bupati Tuban
Berita Baru, Tuban – Kehadiran Bupati Pamekasan Baddrut Tamam, di acara peresmian Taman Sleko dan launching Car Free Night Kabupaten Tuban di sambut baik oleh Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky.
“Alhamdulillah hari ini Kabupaten Tuban kedatangan tamu istimewa Bupati Pamekasan,” ujar Bupati Tuban yang akrab disapa Lindra tersebut.
Lebih lanjut, Lindra menjelaskan kehadiran Bupati Pamekasan ini untuk saling bertukar pikiran. Selain itu, Bupati Pamekasan juga akan melaunching Batik Pamekasan di Pendopo Kridho Manunggal Tuban.
“Kedepannya pemerintah Kabupaten Tuban juga akan bersilaturrahmi ke Kabupaten Pamekasan. Jadi ini kita tukar-tukaran lah,” tuturnya.
Sementara itu, Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam menjelaskan bahwa Pemerintah Pamekasan punya program promosi batik.
“Untuk Sabtu malam kita sudah mempromosikan Batik di Matos Malang,” kata Baddrut Tamam kepada Beritabaru.co, Tuban.
“Malam Senin ini kita senang sekali diterima oleh Bupati Tuban dan diberi tempat untuk bisa mempromosikan Batik Pamekasan di Tuban,” sambungnya.
Bupati Pamekasan menerangkan, berikutnya juga akan ke kabupaten lain untuk mempromosikan Batik Pamekasan, termasuk ke Jawa-Bali. Pemerintah Kabupaten Pamekasan akan memamerkan peragaan batik yang kata banyak orang, juga bisa bikin awet muda.
“Kita akan promosi Batik Pamekasan yang katanya banya orang kalau dipakai perempuan akan semakin cantik, kalau dipakai laki-laki akan semakin ganteng, yang umurnya 30 tahun bisa terlihat 25,” terang Baddrut Tamam di depan awak media.
Disinggung oleh-oleh Batik Pamekasan untuk Bupati Tuban, Baddrut menegaskan sudah disiapkan batik untuk Bupati Tuban.
“Pasti kita siapkan oleh-oleh Batik Pamekasan untuk Bupati Tuban, cuma tidak sarimbit aja, masih satu batiknya,” pungkas Alumni PMII tersebut.