Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Pengurus SH Terate Cabang Tuban Resmi Dikukuhkan, Ketua Dewan Pusat: Semoga Amanah

Pengurus SH Terate Cabang Tuban Resmi Dikukuhkan, Ketua Dewan Pusat: Semoga Amanah



IKLAN MEDIA AWASI KAMPANYE PILKADA 2024

Berita Baru, Tuban – Pengurus Cabang Tuban Persaudaraan Setia Hati Terate (SH Terate) masa bakti 2022-2027 telah resmi dikukuhkan pada Rabu (30/11/2022) malam. Dalam acara pengkuhan dan pembinaan pengurus SH Terate Cabang Kabupaten Tuban, ini juga ditampilkan beragam seni pencak silat. Serta dihibur musik campursari.

Ketua Umum SH Terate , Kangmas Drs. R. H Moerdjoko H.W dan Ketua Dewan Pusat SH Terate Kangmas, H. Issoebijantoro, SH juga turut hadir dalam acara pelantikan tersebut. Kehadirannya di Padepokan SH Terate Cabang Tuban sekaligus memberikan pengarahan kepada seluruh pengurus dan warga SH Terate yang ada di Kabupaten Tuban.

Setelah melakukan serangkaian pembukaan yang dipandu MC, acara dimulai dengan pembacaan Mukadimah Setia Hati Terate oleh salah satu anggota Dewan Cabang, Kangmas H Riyadi, S.H. Kemudian dilanjutkan dengan doa pembuka yang dipimpin Wakil Ketua Dewan Cabang, Kangmas H Muslimin, S.Pd.

Pembacaan SK susunan pengurus dibacakan Sekretaris Umum Pusat, Kangmas Ir. Tono Suharyanto dan dilanjutkan pengukuhan dengan penyerahan bendera pataka dari Ketua Umum, Kangmas Drs. R. Moerdjoko H.W, kepada Ketua Cabang Kabupaten Tuban periode 2022-2027, Kangmas H. Lamidi SP.

Dalam sambutannya, Ketua Cabang Tuban, Kangmas Lamidi, mengucapkan terima kasih atas kedatangan rombongan pengurus pusat di Padepokan SH Terate Cabang Tuban dan sudah berkenan memberikan arahan kepada pengurus baru.

“Ijinkan saya sebagai ketua cabang yang baru dilantik untuk bersyukur. Meski kondisi hujan ketua umum dan ketua dewan tetap berkenan hadir,” terang Mas Lamidi.

Kangmas Lamidi mengajak agar semua pengurus SH Terate Tuban bersatu padu untuk mengabdi dengan tulus selama 5 tahun kedepan. Beliau juga meminta agar semua warga SH Terate yang kebetulan tidak masuk dalam kepengurusan untuk tetap mengabdi mengembangkan ajaran SH Terate dengan cara masing-masing.

“Mengabdi di SH Terate banyak sekali caranya, tidak hanya dengan menjadi pengurus,” jelas Mas Lamidi.

“Selain itu semua warga SH Terate harus tetap guyub rukun, jangan mau dipecah belah dan satu komando dibawah kepemimpinan Kangmas Moerdjoko,” sambung Mas Lamidi.

Sementara itu, Ketua umum Persaudaraan Setia Hati Terate, Kangmas R. Moerdjoko mengucap selamat dan penghargaan setinggi tingginya Tuban sudah dapat melaksanakan parapatan cabang dengan sukses.

“Saudara diberikan amanah hendaknya dapat dilaksanakan secara maksimal, secara baik sehingga agenda SH Terate di cabang Tuban benar-benar bisa terwujud,” jelas Mas Moerdjoko saat memberikan arahan.

Mas Moerdjoko berpesan supaya SH Terate bisa menjadi tempat yang nyaman. Maksudnya nyaman sebagai tempat menimba ilmu, dan juga bisa menjadi kebanggaan bagi semua warganya. Selanjutnya Mas Moerdjoko meminta agar semua pengurus yang baru dilantik untuk bekerja keras. Diantaranya harus berupaya melakukan perubahan-perubahan dan peningkatan kualitas organisas, pencak silat, ataupun kerohanian.

Selain menyampaikan banyak pesan kepada pengurus cabang, Kangmas Moerdjoko tidak lupa berpesan agar tetap dilakukan pembinaan terutama bagi warga baru. Salah satu pembinaan yang paling penting adalah dengan melakukan edukasi betapa bahaya penyalahgunaan narkoba.

“Negara kita jangan sampai diobok-obok oleh psikotropika, warga SH Terate saya harap tidak ada yang tersangkut dengan narkoba dan sejenisnya,” terang Mas Moerdjoko.

Lebih lanjut, Ketua Dewan Pusat, Kangmas R. Issoebijantoro, S.H., berpesan pengurus baru mempunyai tantangan dan tanggungjawab besar untuk menjalankan AD/ART hasil Parapatan Luhur (Parluh) 2021 kemarin.

“AD/ART hasil Parluh 2021 kemarin akan menjadi pedoman bagi pengurus cabang. Ini akan menjadi penentu apakah SH Terate di Tuban akan berkembang apa justru sebaliknya,” jelas pria yang akrab disapa Mas Is itu.

Mas Is juga meminta agar amanah yang dipercayakan pada pengurus baru dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. Juga menjalankan roda organisasi dengan sebaik-baiknya sesuai ajaran SH Terate.