Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Diguyuran Hujan Deras, Himapak’s Unirow Tuban Tetap Galang Dana Korbang Banjir Kalsel

Diguyuran Hujan Deras, Himapak’s Unirow Tuban Tetap Galang Dana Korbang Banjir Kalsel



Berita Baru, Tuban – Himpunan Mahasiswa Perikanan dan Kelautan Sejati (Himapak’s) Universitas Ronggolawe (Unirow) Tuban lakukan turun aksi galang dana korban banjir Kalimantan Selatan (Kalsel). Pada Minggu (24/01).

Dalam kegiatan tersebut, sejumlah kurang lebih 25 mahasiswa berada dibeberapa sudut lampu lalu lintas sepanjang jalan pemuda, Gor Tuban, dan pasar baru Tuban. Meski diterjang hujan deras, rasa kepedulian mereka tak lantas kalah.

Kordinator Lapangan (Korlap) Doni Utomo mengatakan, kegiatan pagi ini adalah wujud kepedulian untuk sesama dalam meringankan beban akibat bencana.

“Sebagai sesama warga Indonesia yang tengah mengalami musibah ditengah pandemi corona harus saling membantu untuk bisa meringankan bebannya,” ucapnya.

Lebih lanjut Doni menuturkan, meski diwarnai guyuran hujan deras para mahasiswa tersebut masih antusias dan semangat untuk galang dana.

“Hujan bukan hambatan, Kami berangkat dengan niat membantu sesama,” pungkasnya.

Di lain tempat, Rizki Maulana selaku Ketua Himapak’s Unirow Tuban menjelaskan, tujuan kegiatan tersebut sebagai bentuk implementasi tridarma perguruan tinggi yang mana kepekaan terhadap kondisi sosial menjadi kewajiban mutlak bagi mahasiswa.

“Membantu meringankan beban saudara kita yg terdampak bencana alam diseluruh wilayah Indonesia, sekaligus mmperkenalkan Himapaks kepada seluruh masyarakat, bahwa mahasiswa memiliki peranan sosial yang bisa dibilang baik,” tandasnya.

Tak lupa, Rizki Sapaan akrabnya menyampaikan, semua anggota Himapak’s disebarkan di tiga titik aksi galang dana. Yang nantinya hasil dari kegiatan tersebut akan disalurkan melalui Dosen Kelautan Arif Tribina selaku Koordinator penyaluran Tuban.

“Semoga sedikit yang bisa kami lakukan mampu dimanfaatkan untuk saudara-saudara kita yang telah mengalami musibah ini,” tutupnya. (Mam/Wan)