Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Dinsos Provinsi Jatim Lakukan Sidak di Desa Kesamben dan Desa Plandirejo Kecamatan Plumpang

Dinsos Provinsi Jatim Lakukan Sidak di Desa Kesamben dan Desa Plandirejo Kecamatan Plumpang



Berita Baru, Tuban – Sebagai upaya peningkatan pengawasan terhadap penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Dinas Sosial Bidang Penangan Fakir Miskin Jatim melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di Desa Kesamben dan Desa Plandirejo Kecamatan Plumpang pada, Kamis (27/05).

Kegiatan tersebut lantaran ingin memastikan kualitas bahan pangan yang sudah disediakan oleh pihak agen dan ditunjuk oleh pihak Dinsos P3A Kabupaten Tuban.

Dalam Sidak tersebut turut hadir, Sapto selaku perwakilan Dinsos Jatim, Camat Plumpang, Kades Kesamben dan beberapa KPM.

Iklan Bank Jatim

Sapto berharap para agen untuk mengarahkan yang baik kepada setiap KPM.

“Sering saya sampaikan dibeberapa daerah, tolong para agen diarahkan yang baik,” tuturnya.

Lebih lanjut Sapto menuturkan, jika nantinya ada agen yang tidak bisa dibina diharapkan untuk segera berkomunikasi.

“Kalau tidak bisa dibina, saya komunikasi dengan dinas setempat untuk memutus tidak jadi agen,” tegasnya.

Ditempat yang sama, Ahmad Aris selaku pendamping TKSK menambahkan, agen selalu ia ingatkan untuk menjaga komunikasi dengan KPM, apalagi terkait komoditi yang disalurkan.

“Saya sebagai pendamping selalu mengingatkan pada agen untuk selalu cek ulang beberapa komoditi yang agen diterima oleh KPM. Sehingga jika ada komoditi yang kurang baik, bisa diganti secara cepat,” tutur Aris.

Lebih lanjut Aris menuturkan, untuk hasil dari Sidak Dinsos Provinsi Jatim ini nanti akan segera ditindak lanjuti.

“Tugas kami sebagai pendamping untuk pengawasan di komoditi, supaya komoditi itu ditingkatkan kualitasnya oleh suplier maupun agen,” tutup Aris. (Wan/Mam)