PT SI Gelontorkan CSR, Untuk Penurunan Angka Kemiskinan
Berita Baru, Tuban – Penurunan angka kemiskinan di Kabupaten Tuban menjadi target PT Semen Indonesia (Persero) Tbk di tahun 2020. Dengan mengelontorkan Corporate Social Responsibility (CSR) untuk program penanganan kemiskinan di masyarakat ring satu perusahaan PT Semen Indonesia (Persero) Tbk Pabrik Tuban. Hal tersebut, sebagai tanggung jawab sosial perusahaan.
Terdapat 250 program yang PT Semen Indonesia (Persero) Tbk Pabrik Tuban berikan CSR senilai 7,1 Miliar, dengan rincian program Infrastuktur, peningkatan kapasitas, dan pemberdayaan.
Koordinator FMK, M. Kholis menuturkan, jika tahun anggaran 2020 Sudah selesai, dan diserahkan ke FMK dan pemerintah desa, agar bersama-smaa memonitoring program. Tidak berhenti disana saja, tapi berkelanjutan.
“Alhamdulillah serapan program FMK sejumlah 80 persen diserap ke pemberdayaan,” tutur Kholis.
Kholis menambahkan, Hal itu dilakukan guna bisa membantu program pemerintah untuk merecoveri, serta daya beli masyarakat bisa naik kembali pasca Covid-19. Apalagi kalau ada Bumdesa, bisa sharing pendapatan ke desa maupun ke masyarakat.
“Kalau Desa Senori memiliki Bumdesa itu lebih baik, karena bisa memaksimalkan potensi desa. Sehingga secara otomatis masyarakat akan bisa meningkatkan pendapatan, lebih-lebih jika sukses juga bisa menambah Pendapatan Asli Desa (PADes),” tutup Kholis.
Siswanto selaku Community Development Officer dikonfirmasi ditempat yang sama turut menjelaskan, setiap desa memiliki potensi berbeda-beda, asal desa betul-betul mengelola potensi yang ada mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Namun, hal yang paling utama, bagaimana pihak pemerintah desa dan perusahaan bisa bersinergi.
“Jangan sampai dengan adanya perusahaan, tapi tidak bisa bekerjasama dengan baik. Untuk meraih kemajuan kuncinya hanya satu, sama-sama saling suport program. Dengan catatan, program jangan hanya terpaku pada infrastruktur, karena pemberdayaan dan peningkatan SDM tidak kalah pentingnya,” jelas Siswanto.
Tak lupa Siswanto berpesan, jika ada banyak perusahaan besar berdiri di Tuban, jangan sampai menutup mata. Sebab Kabupaten Tuban nomor 5 termiskin di Jawa Timur. Mau tidak mau perusahaan kecipratan terkait dampak itu.
“Kita malu, Tuban masih di lima daerah termiskin, Mari bersama-sama tersentak untuk mengentas wilayah ring 1 dari daerah miskin,” tegas Siswanto.
Diakhir wawancara Siswanto menegaskan, bahwa agenda serah terima program CSR PT Semen Indonesia (Persero) Tbk Pabrik Tuban ini merupakan momentum yang baik untuk Bersama-sama memulihkan perekonomian masyarakat di masa pandemi. Program CSR 2020 yang diserahterimakan pada masyarakat 26 desa dan 3 kecamatan.
“Proporsi program tersebut terdiri dari program bertema pemberdayaan masyarakat sebesar 80%, tema peningkatan infrastruktur pendidikan dan RTLH sebesar 11%, berikutnya pada tema peningkatan kapasitas sebesar 6% dan 4% di tema karitatif. Program ini dikelola secara akuntabel dan partisipatif bersama kelompok penerima manfaat, tujuannya agar meningkatkan perekonomian dan pendapatan masyarakat sekitar perusahaan secara merata dan tepat sasaran,” tambah Siswanto.
Kegiatan ini ialah wujud komitmen perusahaan PT Semen Indonesia (Persero) Tbk Pabrik Tuban dalam menjalankan tanggung jawab sosial lingkungan terhadap masyarakat sekitar, serta upaya serius untuk menjalin hubungan yang semakin baik dan berkelanjutan antra perusahaan dan masyarakat sekitar.
“Untuk itu kami berharap, seharusnya seluruh desa memiliki BUMDes. Karena melihat kondisi pada hari ini daya beli masyarakat menurun, akibat Covid-19. Pemerintah desa termotivasi untuk menggerakkan hal yang besar, arahnya untuk pemberdayaan. Terpenting adalah untuk peningkatan pemberdayaan. Sehingga SDM dan pendapatan masyarakat semakin meningkat,” tutup Siswanto. (Wan/Mam)