Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Berbagi Dengan Sesama, SH Terate Rayon Suwalan Jenu Bagikan 350 Paket Takjil

Berbagi Dengan Sesama, SH Terate Rayon Suwalan Jenu Bagikan 350 Paket Takjil



Berita Baru, Tuban – Puluhan pendekar dari Persaudaraan Setia Hati Terate (SH Terate) Rayon Suwalan, Ranting Jenu, Cabang Tuban, Pusat Madiun membagikan 350 paket takjil jelang waktu berbuka puasa.

Kegiatan tersebut diikuti oleh perwakilan  kurang lebih 50 Pendekar SH Terate Rayon Suwalan dan dipusatkan di depan Balaidesa Suwalan, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, Minggu (16/4/2023) sore.

Para pendekar itu menyasar warga yang melintas jalan tersebut baik yang jalan kaki maupun yang menggunakan motor termasuk tukang becak.

Iklan Bank Jatim

“Alhamdulillah, bisa untuk berbuka puasa nanti dirumah,” ujar Arif, salah satu warga (ojol) yang melintas di jalan tersebut.

Hal senada juga diungkapkan oleh Zaini, tukang becak. “Alhamdulillah. Tak perlu beli makanan lagi untuk berbuka nanti,” ucapnya.

Berbagi Dengan Sesama, SH Terate Rayon Suwalan Jenu Bagikan 350 Paket Takjil

“Kami berharap, dengan digelarnya PSHT bagi – bagi takjil ini PSHT semakin diterima masyarakat. Warga dan siswanya selalu guyub, rukun dan bermanfaat untuk masyarakat,” ujar Ketua SH Terate Rayon Suwalan, Dardi

Lebih lanjut, Dardi juga mengungkapkan bahwa bagi-bagi takjil ini dilakukan bertujuan untuk mengisi kegiatan positif di bulan Ramadhan sekaligus berbagi dengan sesama.

“Kegiatan bagi-bagi takjil ini kita lakukan rutin setiap bulan ramadhan. Tujuan dari kegiatan ini untuk menghapus stigma negatif dan berbagi dengan sesama,” katanya.

Dardi menegaskan bahwa SH Terate Rayon Suwalan siap bersinergi dengan siapa saja, termasuk dengan pihak pemerintah desa untuk bersama-sama menjaga keamanan serta kondusifitas khususnya di wilayah Desa Suwalan.

“Agenda bagi takjil ini pun diakhiri dengan acara buka puasa bersama. Semoga bisa menambah rasa persaudaraan dan kekeluargaan antar pesilat SH Terate Rayon Suwalan,” tandasnya.