Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

BNNK Tuban Gelar Skrining Tes Urine di Lingkungan Kodim 0811, Hasilnya Negatif

BNNK Tuban Gelar Skrining Tes Urine di Lingkungan Kodim 0811, Hasilnya Negatif



Berita Baru, Tuban – Komando Distrik Militer (Kodim) 0811 Tuban dan Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Tuban melaksanakan sosialisasi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) sekaligus skrining tes urine di lingkungan Kodim 0811 Tuban, Selasa, (18/10/2022).

Bertempat di Aula Kodim 0811 Tuban, kegiatan diikuti sejumlah 50 personel yang terdiri dari perwakilan anggota koramil se-Kabupaten Tuban. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Staf Kodim 0811 Tuban Mayor Czi Gatot Palwo Edi, Kapten Inf Istoha sebagai Pasi Intel, dan Kasubbag Umum BNN Kabupaten Tuban Edi Trimulyo, S.E.

BNNK Tuban Gelar Skrining Tes Urine di Lingkungan Kodim 0811, Hasilnya Negatif

Adapun maksud dan tujuan kegiatan sosialisasi dan skrining tes urine ini adalah untuk pencegahan penyalahgunaan narkoba di kalangan personel TNI. Mayor Gatot Palwo Mengharapkan seluruh personel Kodim 0811 bersih dari penyalahgunaan narkoba.

“Saya berharap tidak ada satupun personel yang menggunakan narkoba” jelas Mayor Gatot kepada awak media Tuban.

Sementara itu, Kepala BNNK Tuban I Made Arjana, SH, MH melalui Kasubbag Umum menyampaikan Kegiatan ini murni pencegahan penyalahgunaan narkoba sebagaimana amanat Inpres nomor 2 tahun 2020 tentang rencana aksi nasional P4GN yang pada kesempatan hari ini dilaksanakan di lingkungan Kodim 0811 Tuban.

“Dari 50 sampel peserta skrining tes urine menggunakan alat tes kit 7 parameter, semuanya dinyatakan negatif penggunaan narkotika,” pungkas Edi Trimulyo.