Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Warga Sidonganti Serbu Tangki Air Bersih, Bantuan dari Nasdem Tuban

Warga Sidonganti Serbu Tangki Air Bersih, Bantuan dari Nasdem Tuban



Berita Baru, Tuban – Puluhan warga nampak mengitari sebuah truk tangki yang berhenti disisi jalan, di Desa Sidonganti, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban. Truk bemuatan 6000 ribu liter itu rupanya telah ditunggu warga, dengan membawa jerigen dan berbagai alat penampung air lainya demi mendapatkan air bersih, yang sulit didapatkan didesa tersebut, Selama beberapa pekan terakhir.

Seperti halnya yang disampaikan Mbah Karti, salah seorang warga mengungkapkan kegembiranya medapatkan kiriman air bersih, karena dirinya tidak perlu mengambil air yang berjarak cukup jauh dari rumahnya. “Alhamdulillah, bisa ambil air lebih dekat, besok lagi ya mas,” katanya dalam Bahasa Jawa.

Selain itu, Cuktyo, warga lain Desa Sidonganti mengatakan, sebenarnya instalasi air bersih sudah ada di desa tersebut, akan tetapi sejak memasuki musim kemarau, debit air mulai berkurang dan harus bergantian dan digilir per lingkungan.

“Sementara air disini giliran mas, dan kiriman air bersih ini menjadi salah satu solusi yang dibituhkan warga,” terang Cuktyto, saat ditemui di sisi mobil tangka bergambar Wakil Bupati Tuban dan Logo Partai NasDem itu.

Pantauan di lapangan, air bersih tidak hanya ditampung di jerigen dan penampungan milik warga, akan tetapi, secara swadaya warga dibantu pemerintah desa juga membuat penampungan darurat dari trepal dan plastik, untuk menampung air bersih bantuan dari Wakil Bupati Tuban itu.

Total tiga rit air bersih berkapasitas 6000 liter yang didistribusikan ke warga Sidonganti, dengan pembagian hingga 5 titik penampungan.